Di banyak tempat yang pernah saya kunjungi terutama di tempat para
relasi, mereka menyediakan akses internet untuk kalangan sendiri yang
biasanya diproteksi dengan “Security Key” (lihat gambar).
Ketika orang
hendak melakukan koneksi internet maka dia harus memasukan Security Key
yang masih berlaku. Sayangnya Security Key tersebut hanya satu, dipakai
untuk semua orang, sehingga siapa saja yang mengetahui Security Keynya
maka mereka bisa melakukan akses internet melalui WIFI Internet
tersebut. Tentu saja hal ini akan mengurangi bandwidth internet yang
ada, akibatnya koneksi internet menjadi lemot.
Setelah melihat-lihat fasilitas yang ada pada menu Akses
Poin/wireless Linksys Model WRT54G yang saya miliki, saya temukan cara
untuk membatasi akses wifi internet dari orang yang tidak berhak dengan
menggunakan Wireless MAC Filter (Lihat gambar di bawah ini).Langkah-langkahnya sbb:
1. Masuk ke Akses Poin Linksys melalui browser (saya menggunakan firefox) dengan mengetikan alamat IP. Biasanya 192.168.1.245 sebagai alamat default dari pabriknya atau bisa dilihat pada dus pembungkus Akses poin Linksys tersebut.
2. Klik Wireless
3. Klik Wireless MAC Filter
4. Klik Wireless MAC Filter: Enable
5. Klik Permit only PCs listed to access the wireless network
6. Klik Edit MAC Filter List.
7. Isikan MAC address yang diijinkan untuk akses internet. (MAC address atau “Physical Address” pada setiap PC yang berbasis Windows dapat dilihat dengan menekan Win+R (tombol Window pada keyboard ditekan bersama-sama dengan huruf “R”). Kemudian ketik “cmd” tanpa tanda petik lalu tekan Enter, kemudian ketik “ipconfig /all” tanpa tanda petik lalu tekan Enter, maka akan terlihat MAC address pada PC yang bersangkutan).
8. Kilk Save Setting.
Selesai sudah.
Sekarang coba agan koneksikan ke wireless akses poin tersebut. Bagi yang sudah terdaftar MAC addressnya maka dia bisa mendapatkan akses sedangkan bagi yang belum terdaftar maka dia tidak akan dilayani untuk mendapatkan akses internet.
Selamat mencoba. Semoga bermanfa’at.
Bagi agan-agan yang belum jelas bisa menanyakannya langsung dengan mengisi komen form di bawah ini. Terima kasih
Tidak ada komentar:
Posting Komentar